Beri Tumpangan Malah Diperkosa

Kali pertama korban Phillip Garrido buka suara soal pemerkosaan yang dialaminya pada 1977 silam. Kemarin, Rabu, 2 September, lewat tayangan Larry King Live di stasiun televisi CNN, Katie Hall mengurai kejahatan yang dilakukan pria 58 tahun itu. Saat itu, dia masih berusia 25 tahun dan menjadi bandar kasino di South Lake Tahoe, California.

Hall, yang sekarang berusia 58 tahun, diperkosa Garrido setelah memberikan tumpangan kepadanya. "Mengizinkan dia masuk ke mobil saya merupakan keputusan terburuk yang saya ambil," kenangnya dalam wawancara itu, seperti dilansir Daily Mail.

Kepada Hall, penculik Jaycee Lee Dugard itu mengatakan bahwa udara dingin membuat mesin mobilnya susah hidup. Oleh karena itu, dia menyetop mobil Hall dan minta tumpangan. Tanpa curiga, Hall yang hendak ke rumah kekasihnya pun lantas membukakan pintu mobil dan mengizinkan Garrido menumpang.

Tapi, petaka datang setelah dia mengantarkan Garrido ke sebuah tempat yang disebut sebagai rumahnya. Setibanya di sana, kepala Hall dibenturkan ke kemudi. Tangan dan kakinya pun langsung diikat. Dalam kondisi tidak berdaya, dia lantas dibawa ke rumah yang dideskripsikan Hall sebagai gudang tersebut.

Sambil menggiring Hall ke kursi penumpang, dia melontarkan ancaman. "Saya hanya menginginkan sedikit bagian dari tubuhmu. Jika Anda mengikuti permainan, Anda tidak akan terluka," ancam Garrido seperti ditirukan Hall. Di gudang seukuran garasi satu mobil itu, Hall ditawan selama delapan jam dan diperkosa beberapa kali.

"Saya pikir saya sudah mati waktu itu. Saya disekap delapan jam dan sama sekali tidak melihat ada senjata," ujarnya. Hall mengatakan, gudang yang menjadi saksi bisu kebejatan Garrido itu sepertinya sengaja dipersiapkan untuk menawan seseorang. Sebab, selain kotak-kotak kardus berisikan keramik, di gudang itu juga terdapat sebuah kasur.

Beruntung, secara tidak sengaja, seorang polisi menyelamatkan Hall. "Kunci gudang Phillip (Garrido) jatuh di mobil saya. Dia lantas berusaha mencongkel pintu gudang dengan linggis. Saat itulah, seorang polisi memergoki aksinya dan mendobrak gudang tersebut," kenangnya. Momen itu lantas digunakan Hall untuk melarikan diri. Dalam keadaan telanjang dia berlari meninggalkan gudang.

Garrido kemudian ditangkap dan dijatuhi hukuman penjara seumur hidup. Tapi, banding yang dia ajukan membuatnya bebas bersyarat pada 1988. "Sejak saat itu, saya kembali hidup dalam ketakutan. Terutama, pada lima tahun pertama," aku Hall. Dia yakin Garrido masih memburunya dan mengulangi lagi perbuatan jahatnya. Karena itu, dia kemudian memutuskan untuk meninggalkan South Lake Tahoe.

Kini, setelah Garrido kembali ditangkap karena kasus penculikan dan pemerkosaan terhadap Dugard, Hall mengaku lega. "Sekarang saya bisa mengatasi trauma atas kejahatan yang dulu dia lakukan. Saya turut prihatin terhadap Jaycee (Dugard) dan keluarganya. Saya harap dia bisa melanjutkan hidup bersama dua anaknya," ucap Hall

0 komentar:

Posting Komentar | Feed

Posting Komentar



 

site info

recent comment

suaveOnline | Online Terruusss Copyright © 2009 Premium Blogger Dashboard