CelebrityNews: Gambar 3 Dimensi Michael Jackson Dibanderol Mahal

Satu lagi berita mengejutkan yang muncul seputar mendiang Michael Jackson. Kabarnya, sebelum meninggal mega bintang ini sempat membuat gambar tiga dimensi atas dirinya dan rencananya akan digunakan untuk membuat robot yang persis dengan dirinya.

Dan setelah meninggalnya Michael, pemilik gambar ini berencana menjualnya dengan harga tinggi karena barang ini bisa dipergunakan dalam banyak hal dan mendatangkan keuntungan besar.

Tiga belas tahun lalu, Michael menggagas proyek pembuatan gambar tiga dimensi dari dirinya yang semula akan digunakan untuk membangun robot yang mirip dengan dirinya. Belakangan proyek itu sempat terbengkalai dan kini para pakar mengatakan bahwa hasil scan itu masih bisa dimanfaatkan untuk keperluan lain seperti pembuatan video game sampai video klip.

"Data ini ada dalam arsip kami sejak saat itu. Faktanya adalah, data ini 'mengabadikan' Michael di usia 37 tahun, sebelum hidungnya rusak dan saat ia berada dalam kondisi paling prima dalam hidupnya," ujar pebisnis asal Amerika yang memiliki data gambar 3 dimensi Michael ini.

Menurut berita yang dilansir Splash News, data tiga dimensi ini akan dijual seharga 1 juta Poundsterling namun sejauh ini belum disebutkan adanya pihak yang berminat mengambil alih peninggalan berharga Michael Jackson ini.


Terima Kasih
admin suaveOnline

Share/Save/Bookmark

0 komentar:

Posting Komentar | Feed

Posting Komentar



 

site info

recent comment

suaveOnline | Online Terruusss Copyright © 2009 Premium Blogger Dashboard